-->

Dasar-dasar penangkaran burung kacer

borneo - Burung Kacer merupakan burung kicau yang sangat populer bagi para kicau mania, karena hal itu lah banyak diantara para pecinta kacer yang mem breeding burung kacer untuk memenuhi permintaan pasar yang besar. Dengan keberhasilan menangkarkan burung kacer tentu akan berdampak pada berkurangnya perburuan liar burung kacer di alam bebas dan tentu akan menjaga burung kacer tersebut akan tetap lestari .

Mungkin Sobat ternak akan bertanya-tanya apakah menangkarkan burung kacer itu mudah? Sebenarnya beternak itu gampang gampang susah. Asal kita mengetahui dasar-dasarnya penangkaran, tak mustahil kita akan berhasil memanen anakannya. Nah, apa sajakah syarat yang perlu kita ketahui agar penangkaran burung kicau yang kita jalani akan cepat menghasilkan/panen, langsung saja simak beberapa syarat berikut ini:
  • Dalam pemilihan bahan indukan carilah burung yang sudah cukup umur. Paling tidak untuk betina minimal 9 bln.dan udah gacor. .dan untuk jantan umur minimal 1 tahun. Yang pastinya harus yang gacor juga. Kenapa harus memilih yang gacor? karena burung yang gacor sudah di pastikan burung yang sehat mental maupun fisik. Sedangkan sebaliknya, kalau burungnya tidak gacor kemungkinan sehat  atau tidak birahi.
  • Pilihlah kedua calon indukan ,jantan dan betina,burung yang sudah jinak, dalam arti tidak takut dengan manusia, dan sudah bisa menyesuaikan lingkungan sekitar.  Selaen itu keuntunganya jadi lebih mudah dalam penanganya.
  • Disaat penjodoan awal dengan cara tempel sangkar, bila kedua indukan salah satunya ada yang belum siap,atau belum ada ketertarikan,jangan keburu di satukan. Karena dikwatirkan nanti kalau di satukan dan sempat berantem, dan salah satunya ada yang kalah,pasti akan menimbulkan stres yang berkepanjangan,yang akan menyulitkan kita nantinya.
  • Untuk letak kandang penangkaran usahakan di tempat yang sepi, jauh dari suara-suara berisik,serta ancaman,yang membuat burung jadi ketakutan. Untuk perlengkapan kandang, berikan tempat air / cawan untuk pemandian burung, serta tanaman di dalam kandang, untuk kelembapan. Untuk tangkringan, berikan sedikit aja, dengan jarak yang tidak jauh. Biar burung lebih bebas terbang, karena bila indukan betina kurang gerak, efek dari pemberian EF yang banyak akan menimbulkan burung jadi gemuk,padahal untuk burung penangkaran, harus butuh burung yang tidak gemuk (ideal). Karena biasanya burung yang gemuk itu kebanyakan lemak,akibatnya burung sulit bertelur.  Jadi untuk menghindari itu semua, untuk tangkringan berikan sedikit aja, dengan jarak yang tidak jauh.
Beberapa point diatas kelihatannya sepele namun merupakan syarat keberhasilan Sobat dalam menangkarkan burung kacer. Sekian semoga bermanfaat dan salam ternak.(breeder kalimantan)

0 Response to "Dasar-dasar penangkaran burung kacer"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel